Makanan berlemak ini justru harus dimakan mereka yang sedang diet |
Di awal tahun, tentu semangat untuk melakukan resolusi sedang tinggi-tingginya. Termasuk dengan menurunkan berat badan.Diet memainkan peranan penting dalam usaha membuat berat badan turun.Tak perlu makan dengan jumlah yang sangat sedikit, cukuplah bijak dalam memilih makanan yang kamu konsumsi.
Salah satunya adalah dengan tetap mengonsumsi lemak. Ya, tak selamanya lemak itu jahat untuk tubuh. Ada lemak sehat yang berguna untuk menurunkan berat badan karena akan mempertahankan rasa kenyang.Dilansir dari boldsky.com, ini dia makanan berlemak sehat yang harus masuk ke dalam menu dietmu.
Avokad merupakan buah yang 80% isinya adalah lemak. Asam lemak yang ada di dalam avokad disebut dengan asam oleat yang membantu dalam melawan kolesterol dan menjaga kesehatan tubuh.
Keju merupakan produk olahan susu yang paling bergizi. Sepotong keju mengandung vitamin B12, fosfor, kalsium, dan lemak baik untuk menurunkan berat badan.
Cokelat Kandungan lemak sehat di dalam cokelat sangat tinggi yaitu sekitar 65%. Selain lemak, cokelat juga mengandung serat, zat besi, tembaga, magnesium, dan zat antioksidan untuk mengendalikan kolesterol dan tekanan darah. Ngemil cokelat saat sedang diet berguna bagi kamu yang kesulitan meredam keinginan untuk konsumsi makanan manis.
Telur Sebutir telur utuh mengandung lemak dan kolesterol sehat yang tidak akan menyebabkan penambahan berat badan ketika kamu mengonsumsinya. Malahan, telur tinggi akan zat antioksidan yang berguna untuk mendukung kesehatan tubuh.
Makanan berlemak ini justru harus dimakan mereka yang sedang diet |
Ikan seperti salmon mengandung asam lemak omega 3 yang membantu untuk menurunkan berat badan. Konsumsi ikan ini juga berguna untuk menguatkan jantung dan mencegah gangguan seperti demensia.
Kacang adalah cemilan sehat karena kaya lemak, serat, dan protein. Kacang juga mengandung vitamin E, magnesium, dan mineral yang sangat penting bagi tubuh. Penelitian menunjukkan bahwa orang yang ngemil kacang sehat seperti kacang kenari, kacang almond, atau kacang macadamia berisiko rendah untuk terkena obesitas.
Biji chia 28 gram biji chia mengandung sekitar 9 gram lemak sehat. Asam lemak omega 3 ini penting untuk menyehatkan jantung dan menurunkan berat badan.
Minyak zaitun Tak banyak yang tahu bahwa minyak zaitun tinggi akan kandungan lemak. Meski begitu, jenis lemaknya adalah lemak sehat yang membantu dalam mengendalikan kolesterol jahat, menurunkan tekanan darah, dan melindungi jantung dari berbagai penyakit.
Minyak kelapa
Minyak kelapa adalah sumber lemak jenuh sehat. Penelitian menunjukkan bahwa asam lemak ini akan meningkatkan metabolisme tubuh dan membantu membakar sekitar 120 kalori per hari. Asam lemak ini juga berguna untuk mengurangi lemak perut.
Yogurt Selain bakteri baik, yogurt juga mengandung lemak yang membantu untuk mendukung kesehatan pencernaan, melawan penyakit jantung, hingga obesitas.
UNTUK KELANJUTAN NYA SILAHKAN DI KLIK
0 komentar:
Posting Komentar